Pengaruh Harga, Kualitas Produk Dan Kemasan Terhadap Loyalitas Dengan Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Mediasi
Sari
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, kualitas produk, dan kemasan terhadap loyalitas pelanggan yang dimediasi oleh kepuasan pelanggan, studi kasus pada AMDK AirKu di Kabupaten Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta. Melalui metode purposive sampling ditentukan jumlah sampel sebanyak 127 responden. Metode analisis data menggunakan analisis jalur dengan uji Sobel untuk menguji hubungan mediasi antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk dan kemasan berpengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan, sedangkan harga tidak berpengaruh. Penelitian ini juga menyatakan bahwa kepuasan pelanggan dan kualitas produk berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan, berbanding terbalik dengan harga dan kemasan yang merupakan loyalitas pelanggan. Hasil lainnya menyatakan bahwa kepuasan pelanggan dapat memediasi pengaruh kualitas produk dan kemasan terhadap loyalitas pelanggan. Namun kepuasan pelanggan belum mampu memediasi pengaruh harga terhadap loyalitas pelanggan AMDK AirKu di Kabupaten Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta.
Teks Lengkap:
PDFRefbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.copyrightStatement##