Perancangan Alat Pencelupan Pewarnaan Batik Secara Mekanis pada UKM Nusa Batik Desa Sidorejo Guna Meningkatkan Kualitas Warna Kain Batik

Muhammad Salman Arizki, Denri Istanto, Osaka Mahendra, Ratna Dewi Septiyani, Okky Sabrina Risnandari, Rahmat Kurniawan, Fatsyahrina Fitriastuti, Arusmalem Ginting

Sari


Pewarnaan batik sangat penting dalam proses pembuatan kain batik. Kualitas warna menentukan kualitas kain batik yang dihasilkan. Proses pewarnaan kain batik di Nusaa Batik, desa Ganjuran, Sidorejo, Godean, Sleman masih menggunakan alat sederhana yaitu sebuah batang pipa besi yang dipasang diatas dudukan kayu dan diputar menggunakan pedal sepeda. Alat ini harus dioperasikan oleh dua orang, satu orang memutar pedal sedangkan yang satu merapikan kain agar kain tidak terlipat. Karena apabila kain terlipat pewarnaan kain batik tidak sempurna. Untuk itu, dirancanglah alat bantu pwarnaan batik yang kebig modern membuat alat bantu pewarnaan batik dengan menggunakan motor listrik untuk memutar alat pencelup batik sehingga alat yang sebelumnya perlu dioperasikan oleh dua orang dapat dioperasikan hanya oleh satu orang. Alat tersebut diharapkan dapat membantu pemilik usaha dalam proses pewarnaan kain batik sehingga kualitas warna batik menjadi lebih baik.

Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.