ANALISIS PENGADAAN DAN PENGENDALIAN PERSEDIAAN BERAS PADA BULOG KANTOR CABANG KEDIRI

Lilik Febryanti, Teguh Soedarto, Indra Tjahaya Amir

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui mekanisme atau sistem pengadaan beras yang dilakukan oleh Bulog Kantor Cabang Kediri. Serta untuk menganalisis pengendalian persediaan beras yang dilakukan oleh Bulog Kantor Cabang Kediri. Teknik penentuan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan dengan purposive sampling. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis Economic Order Quantity (EOQ). Hasil dari penelitian ini adalah mekanisme atau sistem pengadaan beras yang dilakukan oleh Bulog Kantor Cabang Kediri sudah sesuai dengan SOP yang berlaku. jumlah pemesanan beras yang ekonomis yaitu sebanyak 23.366,88 kg, dengan frekuensi pemesanan sebanyak 42 kali dalam satu tahun. Jumlah safety stock yang harus dimiliki oleh Bulog Kantor Cabang (Kancab) Kediri yaitu sebanyak 224.730 kg. Jumlah persediaan maksimal (maximum inventory) yang bisa dikelola oleh perusahaan agar memperoleh keuntungan yang yaitu sebanyak 268.096,88 kg. Jumlah pemesanan kembali (reorder point) diperoleh waktu pemesanan yang optimal pada saat tingkat pemesanan sama dengan 241.967,64 kg.


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.37159/jpa.v25i1.2532

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Lisensi Creative Commons
Karya ini dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License .

 E-ISSN 2528-1488; P-ISSN 1411-0172